Setelah dikembangkan selama kurang lebih 6 bulan, pada hari Selasa, tanggal 16 Juni 2009, Tim Pengembang BlankOn secara resmi meluncurkan BlankOn 5.0 dengan kode rilis Nanggar. Nama Nanggar diambil dari bahasa Batak yang berarti “Palu”.
Pada rilis kali ini BlankOn Nanggar membawa beberapa fitur baru, diantaranya Desktop Berkonteks, pembaruan dari Aksara Nusantara, dan juga pada BlankOn nanggar tersedia buku panduan lengkap.
Berikut ini adalah fitur - fitur BlankOn 5.0 Nanggar :
Fitur BlankOn Nanggar:
- Desktop Berkonteks + GNOME 2.26
- Program Perkantoran: OpenOffice 3.0.1, GNUCash
- GIMP 2.6.6
- Inkscape 0.46
- Peramban Web Firefox 3.0
- Kernel 2.6.28
Fitur BlankOn Nanggar Minimalis:
- Desktop LXDE 0.3.2.1
- Program Perkantoran: AbiWord 2.6.6, GNUmeric 1.8.4, GNUCash 2.2.6
- GIMP 2.6.6
- Inkscape 0.46
- Peramban Web Epiphany 2.26
- Kernel 2.6.28
No comments:
Post a Comment